pada akhirnya
aku lebih memilih untuk beranjak pergi
daripada untuk tetap tinggal
dan ternyata
pilihan itu tidak bisa dikatakan benar
pula tak bisa dikatakan salah
karena kita
sudah pernah memilih hal tersebut
dan harus menikmati suka-duka
mungkin hari ini
biar semesta tahu bagaimana aku memeluk rindu
yang berderu untuk mengantar haru
Bandung, 19 Agustus 2011 | 16.13
A.A. - dalam sebuah inisial
Tidak ada komentar:
Posting Komentar